Tempat Curhatnya Seorang Driver Gojek

Kamis, 27 April 2017

Cara Install TWRP dan Root Xiaomi Redmi Note 4 Mediatek

TWRP dan Root

Buat temen driver yang kebetulan punya HP Xiaomi Redmi Note 4 Mediatek dan masih bingung cari-cari cara buat pasang TWRP dan Root, saya coba share pengalaman saya selama ngoprek HP tipe ini.
Redmi Note 4 Mediatek

Tutorial ini saya ambil dari Forum Miui dan saya tulis ulang dengan bahasa sendiri. Tentunya tutorial yang saya ambil adalah tutorial yang benar-benar sudah berhasil saya coba dan praktekan.

Syaratnya :
  • Syarat utama jika ingin mengikuti tutorial ini adalah HP sudah di Unlock Bootloader, jika temen-temen HPnya belum di Unlock, silahkan di Unlock dulu. Tutorialnya bisa diliat Forum Miui.
  • Kabel data original bawaan HP
  • Matikan Driver Signature di Windows 7/8/10 64 Bit, caranya bisa googling disini
  • Aktifkan USB Debugging di HP, caranya Buka Setting - About Phone - Klik Miui Version sampai 7 Kali. Nanti muncul Developer Option di Setting - Additional Setting - Developer Options - USB Debugging.
  • Baterai minimal berisi 50%
  
Bahan Yang diperlukan :

Silahkan download bahan-bahan yang diperlukan disini.

Langkah-langkahnya :
  1. Ekstrak file yang sudah didownload
  2. Install file adb-setup-1.4.3.exe yang ada didalam folder yang sudah diekstrak
  3. Ekstrak file adb.rar yang ada didalam folder ke dalam drive C:\
  4. Matikan HP, kemudian tekan dan tahan tombol Volume Bawah + Power untuk masuk ke mode fastboot.
  5. Buka CMD Klik kanan Run As Administrator
  6. Kopi Paste command ini berurutan :
    • cd c:\adb
    • fastboot flash recovery twrp.img
    • fastboot boot twrp.img
  7. Jika sudah selesai matikan Hp kemudian tekan tombol Volume Atas + Power untuk masuk ke mode recovery
  8. Jika proses instalasi berhasil nanti akan muncul tampilan seperti ini.
Tampilan awal TWRP, klik yang ditandai untuk merubah settingan bahasa

Merubah ke bahasa Inggris

Settingan untuk menghindari bootloop dan agar tetap dapat MIU-OTA update
  1. Untuk Root, TWRP ini sudah menyediakan file SuperSU. Tinggal klik advance di menu lalu klik SuperSU kemudian swipe untuk proses instalasi.
Instal SuperSU untuk proses Rooting

Proses install TWRP dan Rooting selesai, Reboot hp. Selamat HP anda kini sudah terpasang custom recovery (TWRP) dan SuperSU. Kini HP sudah siap untuk dioprek lebih lanjut.


Sumber :
http://en.miui.com/thread-410039-1-1.html
http://en.miui.com/thread-383678-1-1.html


Share:

1 komentar:

Definition List

Unordered List

Our Services